##plugins.themes.bootstrap3.article.main##

Rumaisho Endang Prangdimurti Nurheni Sri Palupi

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat perubahan total flavonoid sebelum dan setelah pencernaan in vitro dan 
memperoleh waktu penyeduhan terbaik. Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) 
dengan perlakuan lama penyeduhan yang terdiri 5, 10, 15, 20, 25 menit dengan ulangan sebanyak 2 kali. Data dianalisis 
dengan Analysis of Variance (ANOVA). Apabila hasil analisis menunjukkan adanya pengaruh yang nyata, akan dilanjutkan 
dengan analisis menggunakan uji Duncan’s New Multiple Range Test (DNMRT) pada taraf 5% untuk menentukan pengaruh 
antara perlakuan yang berbeda. Parameter yang diamati adalah nilai total flavonoid sebelum dan setelah in vitro. Variasi lama 
penyeduhan baik sebelum maupun setelah pencernaan in vitro menunjukkan hasil yang signifikan pada taraf 5%. Perubahan 
nilai total flavonoid setelah pencernaan in vitro mengalami penurunan hampir 50%. Penyeduhan dengan 20 menit merupakan 
perlakuan terbaik dengan memiliki nilai total flavonoid tertinggi baik sebelum pencernaan in vitro (10,34 mg QE/g) maupun 
setelah pencernaan in vitro (2,84 mg QE/g). 

##plugins.themes.bootstrap3.article.details##

Section
Articles